Perempuan, ABK dan Kapal Ikan di Pelabuhan Juwana

Selalu ada keterlibatan perempuan dalam beragam kegiatan sosial ekonomi di masyarakat; mulai yang biasa-biasa saja sampai yang ekstrem. Salah satunya adalah dalam kegiatan bongkar ikan di Pelabuhan Juwana. Sejumlah perempuan terlibat dalam beragam hal; naik keatas kapal hingga menyediakan logistik untuk para ABK (anak buah kapal).

Kegiatan ini direkam oleh Clakclik.com pada Sabtu (12/10/2019), ditengah terik matahari dan hembusan panas angin laut. Pelabuhan Juwana merupakan satu-satunya pelabuhan terpadat di Kabupaten Pati. Pelabuhan ini tidak berada ditepi laut seperti pelabuhan pada umumnya, namun berada di badan sungai. Hal itu juga yang menyebabkan aneka maslah muncul di Pelabuhan Juwana. Sesekali konflik antara nelayan tradisional dengan pengelola parkir kapal terjadi karena jalur transportasi menuju laut tertutup kapal-kapal yang parkir.