19
Sun, May

Covid-19 Pati, Selasa 28/4/2020: Ada 13 Orang PDP, 6 Orang Positif Covid-19

Ilustrasi / Istimewa

Peristiwa
Typography
  • Smaller Small Medium Big Bigger
  • Default Helvetica Segoe Georgia Times

Pati, Clakclik.com—Situs covid19.patikab.go.id kembali melaporkan data terbaru terkait perkembangan bencana wabah Covid-19 di Kabupaten Pati, Selasa (28/4/2020) jam 17.00 WIB.

Dilaporkan dalam portal itu, saat ini di Kabupaten Pati saat ini terdapat 71 ODP (orang dalam pengawasan), 13 PDP (pasien dalam pengawasan), 6 orang positif Covid-19 dan 3 orang meninggal dunia dalam status PDP.

13 orang PDP dan 6 orang positif Covid-19 itu saat ini menyebar di beberapa rumah sakit rujukan, tempat karantina yang disediakan Pemda Pati (6 orang) dan ada juga yang menjalani isolasi mandiri (1 orang).

Adapun rumah sakit- rumah sakit yang saat ini merawat warga Kabupaten Pati dengan status PDP dan orang positif Covid-19 adalah RSUD K.R.M.T Wongsonegoro Semarang (2 orang), RSUD dr R. Soetrasno Rembang (1 orang), RSUD RAA Soewondo Pati (2 orang), RS Mardi Rahayu Kudus (1 orang), RS Mitra Bangsa Pati (2 orang), RS Fastabiq Sehat Pati (2 orang), RSUD Dr. Moewardi Solo (1 orang), dan RSU Keluarga Sehat Pati (1 orang).

Bagi masyarakat yang ingin mencari informasi lebih detai, bisa langsung mengunjungi situs respi Pemkab Pati untuk penanganan Covid-19 di https://covid19.patikab.go. (c-hu)